-->

Cara Menanam Dengan Sistem Aeroponik

http://the-paculs.blogspot.com/
Sebelum kami terangkan cara menanam sistem hidroponik, maka lebih utama dulu mengenal bahan atau alat yang diperlukan. Ada 9 alat dan bahan yang perlu disediakan. Diantaranya:
  1. Jaringan irigasi sprinkler
  2. Pompa air atau jet pump (sanyo)
  3. Nozzle sprinkler
  4. Pipa paralon
  5. Pipa etilen
  6. Rockwool
  7. Gabus atau Styrofoam
  8. Larutan nutrisi
  9. Dan bibit tanaman.
  10. Fungsi dari sprinkler adalah sebagai alat untuk menjamin ketepatan waktu dalam penyiraman, jumlah air yang digunakan dan keseragaman dalam mendistribusikan air seluruh permukaan akar tanaman.
Sehingga dengan cara tersebut akan sangat membantu dalam menciptakan uap air di udara yang mengenai semua tanaman dan memberikan lapisan air pada akar dan juga akan menurunkan suhu disekitar daun serta mampu mengurangi evantranspirasi.
Pertama atur sistem pancaran atau pengabutan pada sprinkler jet spray secara intermittend. Dengan memanfaatkan tombol on-off yang telah disetting dengan menggunakan timer.
Kemudian apabila proses pengabutannya mati tidak lebih dari 15 menit maka tanaman akan tetap tumbuh namun perlu diperhatikan juga apabila pompa air mati lebih dari 20 menit maka akan menyebabkan akar tanaman mengering dan akhirnya mati.
Ada 5 kelebihan yang dapat diperoleh dari sistem ini yakni:
  1. Mampu mengendalikan akar tanaman.
  2. Mampu memenuhi kebutuhan air dengan baik dam juga mudah.
  3. Keseragaman nutrisi dan juga kadar konsentrasi nutrisi da pat diatur sesuai dengan umur dan jenis tanaman.
  4. Tanaman dapat diproduksi hingga beberapa kali dengan periode yang pendek.
  5. Dapat dijadikan sebagai media eksoerimen sebab adanya variabel yang dapat dikontrol sehingga dapat memungkinkan hasil tanaman high planting density.
Namun sistem ini memerlukan investasi dan biaya perawatan yang sangat mahal. Selain itu sangat tergantung pada energy listrik dan juga mudah terserang penyakit apabila tidak dirawat dengan baik dan benar.




Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel